Ketua PD Muhammadiyah dan Aisyiyah Palas Resmi di Kukuhkan

Padang Lawas(Pembaharuantodays.com)

Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) dan PD Aisyiah  Kabupaten Padang Lawas periode 2022 - 2027 resmi dikukuhkan di Aula Hotel Marwah Sibuhuan, Jalan Kihajar Dewantara, Kecamatan Barumun, Selasa 25 Juli 2023.

 

Pada pengukuhan turut dihadiri, Plt Bupati Padang Lawas drg H.Ahmad Zarnawi Pasaribu cht MM MS.i, MH, Waka Polres Padang Lawas Kompol Sugianto, para Asisten, Kabag, sejumlah  pimpinan OPD dan pengurus Muhammadiyah Kabupaten Padang Lawas serta undangan lainnya.

 

Terlihat yang dikukuhkan sebagai ketua PDM Palas dijabat H.Su'dan Pasaribu sebagai ketua, Sekretaris di jabat DRS H Mukmin Saipul Daulay dan Ramadhan sebagai Bendahara.

 

Selain itu juga dikukuhkan PD Aisyiyah, ketua dijabat Nurma Hidayah Pasaribu, Sekretaris dijabat Nirma Sari dan Bendahara dijabat Nurhamidah Caniago.

 

Ketua PDM dan PD Aisyiyah Kabupaten Padang Lawas secara resmi dikukuhkan Ketua Dewan Pimpinan Muhammadiyah Wilayah Sumatera utara Prof DR. Hasyimsyah Nasution.

 

Plt. Bupati Palas drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM, M.Si, MH dalam arahannya  menyampaikan, bahwasanya Muhammadiyah di Kabupaten Padang Lawas inisudah jelas dan sudah berkontribusi besar jauh sebelum Kabupaten PadangLawas dimekarkan 16 tahun yang lalu. 

 

Tentu kata Zarnawi, secara organisasi dengan umur 16 tahun inisemua organisasi di Kabupaten Padang lawas yang kita cintai ini dapat berkolaborasi dan bekerjasama dengan baik dan benar.

 

Alhamdulillah ini sudah ke tiga kali nya untuk Pimpinan Daerah Muhammadiyah. Mereka ini sebuah tokoh seperti bangunan, kalau kita melihat sebuah bangunan dinding dan atap tentu pondasi ini sangat dibutuhkan oleh Kabupaten Padang Lawas dengan pondasi yang kuat terdapat di dalam tanah, pondasi yang tidak pernah tau datangnya tidak pernah melihat acara-acara,tidak pernah melihat segalanya. Namun dengan adanya pondasi ini memiliki kekuatan yang sangat kuat.

 

Oleh karena itu hari ini kita harus bisa menjadi pondasi-pondasi organisasi Muhammadiyah yang kokoh yang tidak pernah keliatan. Dengan pondasi yang kuat ini Insyaa Allah dinding dan atap ini akan berdiri dengan kokoh, bagaimana kita yanghadir ini menjadi pondasi kemudian yang dibutuhkan ini untuk nanti adalah posisinya atap pelihara dari jauh dengan adanya papan.Namun atap ini selalu melindungi bangunan ini dari angin dari hujan hingga binatang buas dan lainnya. Oleh karena itu marilah berkolaborasi untuk melindungi bangunan kita ini Kabupaten Padang Lawas.Tambahnya (Soleh)

Related Post

Tinggalkan Komentar

PembaharuanTodays.com

Merupakan Media Online dengan mengutamakan informasi yang cerdas, Akurat dan berimbang