Bawaslu Paluta Luncurkan Launching Indeks Kerawanan Pemilihan Pilkada Paluta 2024, Paluta Masuk Kategori Rawan Sedang

PALUTA- Badan Pengawas Pemilu (BAWASLU) Kabupaten Padang Lawas Utara melaksanakan Launching Indeks Kerawanan Pemilihan (IKP) dan sekaligus melaksanakan Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Partisipatif dalam rangka Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Aula Hotel Mitra Gunungtua, Selasa (08/10/2024).

 

Pada kegiatan Launching tersebut turut dihadiri PJ. Bupati Padang Lawas Utara Patuan Rahmat Syukur Hasibuan S.STP, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Padang Lawas Utara, Kepala Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara yang diwakili Kasi Pidum Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara, Ketua Bawaslu Kabupaten Padang Lawas Utara, Ketua KPU Kabupaten Padang Lawas Utara, dan tamu undangan lainnya.

 

Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Paluta Ahmad Rajen Hasibuan S.Kep, Ners Manyampaika pengawasan Pilkada bukan hanya sebagai tanggung jawab penyelenggara tapi merupakan tanggung jawab bersama.

 

berdasarkan indek data kerawanan Pemilu yang disusun oleh Bawaslu RI, Bawaslu Sumut dan Bawaslu Paluta kabupaten Padang Lawas Utara memiliki indeks kategori kerawanan sedang.

 

Untuk itu, melalui pengawasan partisipatif saya mengajak semua masyarakat baik itu yang tergabung dalam organisasi untuk bersama-sama mengawasi pesta demokrasi itu sehingga nantinya berlangsung dengan riang gembira.

 

“Saya mengajak kita semua, untuk secara bersama-sama melakukan pengawasan Pilkada Paluta tahun 2024 ini, karena ini pada dasarnya adalah tugas kita bersama, sehingga Pilkada Madina ini dapat berjalan dengan damai, lancar dan kondusif," ajak Rajen.

 

"Ia juga menyampaikan, sesuai slogan Bawaslu, Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu, Rajen berharap tanggung jawab pengawasan Pemilu dan kelancaran pesta demokrasi ini adalah tanggung jawab bersama melalui pengawasan partisipatif.Ujarnya.

 

Disamping itu Penjabat (Pj) Bupati Padang Lawas Utara Patuan Rahmat Syukur Parlaungan Hasibuan, S.STP., MM., dalam sambutannya menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara, kami memberikan penghargaan kepada penyelenggara pemilu yang bekerja keras dan khusus kepada Bawaslu baik tingkat provinsi dan kabupaten yang masih bekerja selama tahapan Pilkada 2024.

 

Hal ini kita lakukan dalam rangka mewujudkan pilkada serentak 2024 yang aman, lancar, sejuk, dan damai di kabupaten padang lawas utara kami mengingkinkan pemetaan ini menghasilkan data sebagai acuan untuk potensi wilayah khususnya Kabupaten Padang Lawas Utara dengan kolaborasi akan menjawab tantangan yang baik sehingga proses yang demokrasi serta masyarakat dapat merakan euforia.

 

Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) disusun sebagai pemetaan kerawanan guna menyiapkan strategi pengawasan pelaksanaan pemilihan serentak tahun 2024 guna mewujudkan pemilihan yang jujur, adil serta berintegritas. Kerawanan pemilihan mencakup segala hal yang berpotensi mengganggu atau menghambat jalannya pemilihan yang demokratis. Fokus utama pemetaan ini adalah memetakan isu-isu rawan di seluruh tahapan pemilihan.

 

“Maka dari itu mari bersama kita berkolaborasi sukseskan pilkada 2024 mendatang Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara juga berharap Pilkada tahun 2024 menjadi tujuan kita untuk Kabupaten Padang Lawas Utara maju dan sejahtera” pesan Pj Bupati.(Red)

Related Post

Tinggalkan Komentar

PembaharuanTodays.com

Merupakan Media Online dengan mengutamakan informasi yang cerdas, Akurat dan berimbang