PALUTA(Pembaharuantodays.com)
Puluhan mahasiswa yang tergabung dari Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Pemberantas Korupsi Padang Lawas Utara (PB PMPK PALUTA) melakukan aksi unjuk rasa di depan kantor Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara.Jumat(28/07).
Irfan Saleh Siregar sebagai kordinator aksi menyampaikan dalam orasinya agar kepala UPT Bina Marga Gunung Tua agar di periksa oleh kejaksaan negeri Padang Lawas Utara terkait dugaan adanya syarat KKN pada kegiatan proyek tahun 2022 lalu.
Adapun kegiatan proyek yang kami duga adanya syarat KKN di dalamnya sebagai berikut, pemeliharaan jalan dan jembatan provinsi dengan pagu anggaran Rp. 11.890.700.000 TA 2022 Sumber dana APBD Sumatera Utara, Pemeliharaan jembatan dan jalan provinsi dengan pagu anggaran Rp. 1.699.600.000 TA 2022 Sumber Dana sumatera Utara. Ujarnya.
Irfan juga menegaskan dalam orasinya kami akan menyerahkan laporan kami kepada Aparat Penegak Hukum selama 3 x 24 jam setelah aksi ini selesai.tegasnya.
Usai Massa yang berunjuk rasa menyampaikan orasinya serta tuntutan aksi didepan kantor kejaksaan, massa dengan tertib memburbakan diri.(red)